Bayangan Egois
Ingin aku lepas semua ikatan ini
aku mau kebahagiaan ini tetap jadi milikku sendiri
tanpa berbagi dengan segaris senyum kesepian
yang tidak pernah kuberikan nama
Bayangan Egois
Aku tak peduli !
jika angin dan badai akan menyesatkanku seorang diri
Aku juga tak peduli bila aku terpencil di lautan hening
asalkan aku masih punya kebanggaan diriku
kebanggaan konyol !
yang membuat perasaanku beku dan egois
yang membuatku tersesat sebelum waktunya
sehingga aku ada di pemikiran menyebalkan ini
tak bisa membuktikan adanya pintu keluar yang telah dibuat
Bayangan Egois
Jika tiba waktunya,
tak seorangpun berhak memintaku
aku ingin mengejek ketololan mereka selama ini
aku ingin membunuh kepercayaan diri mereka yang memuakkan
sehingga langit tak harus terang dengan mimpi-mimpi para orator itu
kalau perlu, bawakan mendung dan hujan
biarkan dia kelam,
sekelam diriku,
biarkan dia lumpuh,
selumpuh mimpiku
dan biarkan malam dingin,
sedingin hatiku
Dan aku bisa menikmati kelengangan lain
selain kelengangan hatiku
lalu bahagia tanpa sebab
sampai akhirnya lengah di kesendirian
dan terbenam sepi
Bayangan egois
Aku mencintai diriku
Jakarta, 04 Agustus 2013
Syarif H
Ingin aku lepas semua ikatan ini
aku mau kebahagiaan ini tetap jadi milikku sendiri
tanpa berbagi dengan segaris senyum kesepian
yang tidak pernah kuberikan nama
Bayangan Egois
Aku tak peduli !
jika angin dan badai akan menyesatkanku seorang diri
Aku juga tak peduli bila aku terpencil di lautan hening
asalkan aku masih punya kebanggaan diriku
kebanggaan konyol !
yang membuat perasaanku beku dan egois
yang membuatku tersesat sebelum waktunya
sehingga aku ada di pemikiran menyebalkan ini
tak bisa membuktikan adanya pintu keluar yang telah dibuat
Bayangan Egois
Jika tiba waktunya,
tak seorangpun berhak memintaku
aku ingin mengejek ketololan mereka selama ini
aku ingin membunuh kepercayaan diri mereka yang memuakkan
sehingga langit tak harus terang dengan mimpi-mimpi para orator itu
kalau perlu, bawakan mendung dan hujan
biarkan dia kelam,
sekelam diriku,
biarkan dia lumpuh,
selumpuh mimpiku
dan biarkan malam dingin,
sedingin hatiku
Dan aku bisa menikmati kelengangan lain
selain kelengangan hatiku
lalu bahagia tanpa sebab
sampai akhirnya lengah di kesendirian
dan terbenam sepi
Bayangan egois
Aku mencintai diriku
Jakarta, 04 Agustus 2013
Syarif H
No comments:
Post a Comment